Wajib Tahu! Ini Perbedaan Asbes Genteng dan Seng

Wajib Tahu! Ini Perbedaan Asbes Genteng dan Seng

Dalam sebuah bangunan rumah, atap menjadi bagian yan penting yang tidak boleh dianggap sepele. Atap rumah tidak hanya menjadi penghias atau pelengkap suatu bangunan, tetapi  sebagai pelindung rumah dari segala macam cuaca seperti hujan dan panas.

Penggunaan jenis atap penting untuk dipertimbangkan sebelum memilih mana yang cocok. Di Indonesia sendiri, terdapat 3 jenis atap rumah yang umum digunakan oleh masyarakat diantaranya asbes, genteng dan seng.

Diantara ketiganya, tentu ada kelebihan dan kekurangan baik dari segi kualitas,harga dan manfaatnya.Oleh sebab itu, berikut adalah penjelasan mengenai perbedaan asbes genteng dan seng. Simak ulasannya sampai bawah ya!

Perbedaan Asbes Genteng dan Seng

Asbes, genteng dan seng adalah tiga bahan atap yang menjadi pilihan populer dalam konstruksi bangunan di Indonesia. Untuk mengetahui perbedaan dari ketiganya, berikut penjelasannya.

Asbes

Asbes

Asbes adalah sejenis mineral serat yang  banyak digunakan dalam berbagai aplikasi konstruksi dan industri, terutama sebagai bahan atap. Jenis atap ini  sangat mudah ditemukan di Indonesia dan untuk pemasangannya juga mudah jika dibandingkan dengan atap jenis lain.

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan dari atap asbes:

Kelebihan Asbes

Harganya Murah

Kelebihan pertama dari asbes adalah harganya yang relatif murah. Dengan harga yang ramah dikantong, menjadikan asbes atap yang paling populer digunakan. Selain murah, asbes juga mudah didapatkan di toko-toko bangunan sekitar Anda. 

Tahan Terhadap Cuaca Ekstrim

Asbes diikenal tahan terhadap panas matahari, hujan, dan angin kencang, sehingga cocok digunakan sebagai atap rumah diberbagai kondisi iklim.

Tahan Api

Asbes adalah material yang tahan api, sehingga dapat memberikan perlindungan tambahan terhadap bahaya kebakaran.

Ringan

Asbes memiliki berat yang relatif ringan, sehingga tidak memberikan beban berlebih pada struktur bangunan. Hal ini juga memudahkan tukang untuk memasanga di atap bangunan. 

Kekurangan Asbes

Selain kelebihan diatas, asbes juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya :

Bahaya Bagi Kesehatan

Akhir – akhir ini para tenaga ahli telah melarang penggunaan asbes karena terbukti bisa membahayakan kesehatan. Oleh karena itu bahasa asbes menjadi perhatian yang cukup krusial apalagi serbuk – serbuk asbes yang tersebar dan  jika terhirup oleh manusia bisa menyebabkan gangguan kesehatan seperti kanker. mesothelioma, dan fibrosis paru. 

Dilansir dari halodoc, jika partikel- partikel tersebut dihirup oleh manusia maka akan menyebabkan gejala seperti batuk, radang pernapasan dan pusing.

Rentan Terhadap Kerusakan

Meskipun asbes cukup tahan terhadap cuaca ekstrem, namun seiring waktu, asbes bisa menjadi rapuh dan rentan terhadap keretakan atau pecah.

Tidak Bisa Digunakan Kembali

Setelah digunakan, limbah asbes sulit untuk didaur ulang atau diproses kembali, sehingga dapat menimbulkan masalah lingkungan jika tidak ditangani dengan benar.

  1. Genteng

Genteng merupakan atap tertua yang terbuat dari tanah liat kemudian dibakar di tungku tradisional. Bentuk genteng bervariasi  tergantung pada jenis genteng yang dipilih dan didesain. Bentuknya sama dengan asbes, namun untuk ukurannya lebih kecil daripada asbes.

Kelebihan Genteng

Harga Murah

Untuk harga genteng memang lebih mahal dari asbes. Namun jika dibandingkan dengan atap jenis beton, galvalum dan metal masih relatif lebih murah. Harga untuk satu biji genteng mulai dari Rp.3000 hingga Rp. 28.000.

Kuat

Untuk ketahanan, kualitas genteng tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya terbuat dari dari tanah liat yang padat membuat genteng menjadi atap yang kuat dan tahan lama. Genteng juga mampu melawan kelembaban air dan panas matahari, cocok digunakan untuk bangunan di negara yang beriklim tropis.

Tahan Panas

Genteng yang terbuat dari tanah liat, membuat daya serap panas kecil. Sehingga atap genteng bisa menjaga suhu ruangan menjadi tetap dingin dan sejuk. Dijamin penghuni rumah akan merasa betah dan nyaman.

Tidak Menimbulkan Berisik

Ketika hujan atap genteng tidak menimbulkan suara berisik seperti yang ditimbulkan asbes. Pasalnya suara rintikan hujan bisa diredam oleh permukaan genteng yang berpori – pori kecil. Namun ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kebisingan dari genteng, seperti jenis material genteng, ketebalan genteng, dan kondisi pemasangan.

Kelemahan Genteng 

Genteng memiliki beberapa kelemahan, diantaranya

Pemasangan Sulit

Untuk pemasangan genteng membutuhkan banyak effort. Genteng wajib dipasang secara rapat, untuk membentuk atap yang sempurna. Karena ukurannya kecil sekitar 30 cm hingga 50 cm, maka dibutuhkan banyak kepingan genteng untuk menutup segala celah. Proses pemasangannya juga membutuhkan waktu yang lama dan lumayan ribet. 

Mudah Berlumut

Dalam jangka waktu yang lama, atap genteng mudah berlumut dan meninggalkan bekas noda. Jika dibiarkan, maka materialnya bisa terkikis dan menyebabkan genteng rusak dan bocor. 

3. Seng

Seng

Seng adalah salah satu bahan bangunan yang umum digunakan untuk atap rumah. Seng biasanya terbuat dari logam campuran yang mengandung besi, seng, dan timbal. 

Kelebihan  Seng

Ringan 

Kelebihan pertama dari seng adalah bobotnya yang ringan karena terbuat dari serat. Pemasangannya juga mudah, karena tidak membutuhkan banyak penyangga. 

Harganya Murah 

Sama seperti asbes, harga seng tergolong masih relatif murah jika dibandingkan dengan atap lain. Seng juga sangat mudah ditemukan di berbagai toko bangunan.  

Tahan Terhadap Segala Cuaca

Kelebihan seng selanjutnya adalah tahan terhadap segala cuaca. Karena seng memiliki daya tahan yang baik terhadap berbagai kondisi cuaca ekstrim, seperti hujan dan panas.

Ramah Lingkungan 

Bahan seng terbuat dari logam yang dilelehkan dengan suhu rendah, sehingga waktu pembuatannya tergolong cepat dan hemat energi. Bahan seng jika rusak masih bisa di daur ulang sehingga ramah lingkungan. 

Anti Karat 

Kelebihan atap seng yang terakhir adalah tahan karat. Karena seng bisa bertahan cukup lama di bawah hujan karena bahannya yang telah dicampur dengan logam galvalum. Selain itu, seng juga memiliki kelebihan anti gores sehingga goresannya akan hilang dengan sendirinya dengan berjalannya  waktu. 

Seadangkan, untuk kelemahan seng adalah sebagai berikut : 

Suara Berisik

Kekurangan atap seng yang pertama adalah mudah berisik, pasalnya seng terbuat dari logam yang mudah menimbulkan suara. Ketika hujan deras, maka akan terdengar suara berisik karena tetesan air yang turun dari langit.  

Menyerap Panas

Kelemahan seng yang kedua adalah mudah menyerap panas, karena sifat logam yang bisa menyerap dan menghantarkan panas. Terlebih lagi di Indonesia memiliki iklim tropis dengan suhu yang lumayan panas. Jadi bisa Anda bayangkan, jika atap Anda terbuat dari seng betapa pengap dan terik jika saat musim panas. 

Penutup 

Itulah informasi terkait perbedaan asbes, genteng dan seng. Setelah mengetahui perbedaannya, Anda bisa menentukan pilihan jenis atap apa cocok dan sesuai dengan kebutuhan. 

Wajib Tahu! Cara Memilih Asbes yang Benar

Wajib Tahu! Cara Memilih Asbes yang Benar

Cara Memilih Asbes yang Benar – Saat ingin membangun rumah, pastinya kita perlu memperhatikan bahan material apa saja yang digunakan. Salah satu material yang popular saat ini adalah atap asbes  Banyak orang yang beralih menggunakan asbes sebagai atap bangunan karena memiliki banyak kelebihan mulai dari daya tahan dan harganya yang murah dibandingkan dengan atap lainya. 

Bagi Anda menginginkan rumah yang nyaman dan aman berikut adalah beberapa  cara memilih asbes yang benar. Scroll down untuk informasi lengkapnya!

Keunggulan Atap Asbes

Keunggulan Atap Asbes

Asbes memiliki beberapa keunggulan, sehingga banyak yang menggunakan dalam pengaplikasian bangunan konstruksi. Sebelumnya kita juga sudah pernah membahas terkait apa itu asbes lengkap dengan asal usulnya. Nah, berikut adalah keunggulan asbes yang wajib Anda tahu. 

Harganya Murah

Salah satu keunggulan utama dari asbes adalah harganya yang relatif terjangkau. Hal ini membuat asbes menjadi pilihan yang ekonomis untuk berbagai proyek konstruksi atau bangunan. Untuk harganya sendiri bervariasi, tergantung pada jenis abses yang digunakan, kualitas bahan dan merk. 

Meski harganya terjangkau, penggunaan asbes juga harus memperhitungkan risiko kesehatan yang terkait dengan paparan serat asbes.

Lebih Ringan 

Asbes merupakan salah satu bahan bangunan yang relatif lebih ringan dibandingkan dengan beberapa atap lain, seperti genteng beton atau logam.  Hal ini menjadikan asbes sebagai pilihan atap yang banyak diminati untuk dijadikan sebagai atap bangunan. 

Karena bobotnyan yang ringan, asbes lebih mudah diagkut, diinstalsi dan didukung oleh struktur bangunann. Kelebihannya yang ringan juga dapat mengurangi beban struktur pada bangunan, memungkinkan desain atap yang lebih sederhana dan efisien secara biaya. 

Tahan Terhadap Segala Cuaca 

Salah satu yang menjadikan asbes banyak diminati orang karena memiliki karakteristik yang tahan terhadap segala cuaca.  Atap asbes juga tidak mudah rusak atau lapuk akibat paparan sinar UV matahari, hujan, atau angin kencang. Sifat tahan terhadap cuaca ini membuat asbes cocok untuk digunakan di berbagai iklim, baik yang panas maupun yang dingin.

Tahan Lama 

Asbes dikenal sebagai material bangunan yang tahan lama. Dengan karakteristik yang tahan lama, membuat asbes menjadi pilihan utama untuk diaplikasikan diberbagai kontruksi bangunan.

Secara umum asbes memilih umur pakai yang panjang yakni sekitar 20 hingga 50 tahun, hal ini  tergantung pada berbagai faktor,seperti  jenis asbes yang digunakan, kualitas instalasi dan perawatan berkala. 

Mudah Pemasangan

Pemasangan atap asbes relatif mudah dan cepat dipasang, terutama jika dilakukan oleh tukang yang profesional. Karena memiliki bobot yang ringan, sehingga memudahkan pengangkutan dan pemasangan di lokasi bangunan.

Proses pemasangan asbes umumnya melibatkan penggunaan paku atau sekrup untuk memperbaiki asbes ke struktur bangunan. Meskipun asbes relatif mudah dipasang, tetap penting untuk mengikuti petunjuk instalasi yang benar dan menggunakan alat pengaman yang sesuai untuk mengurangi risiko paparan serat asbes selama proses pemasangan.

Cara Memilih Asbes yang Benar

Cara Memilih Asbes yang Benar

Setelah Anda mengetahui kelebihan asbes, diharapkan dapat memberikan pandangan dan referensi Anda sebelum memilih atap asbes. Memilih asbes yang benar menjadi keputusan yang penting dalam proses pembangunan rumah Anda. Berikut  adalah beberapa cara memilih asbes yang benar sesuai untuk kebutuhan Anda.

Pilih Asbes yang Berkualitas

Hal pertama yang perlu Anda perhatikan dalam memilih jenis asbes yang berkualitas. Perhatikan juga jenis bahan baku  yang digunakan untuk membuat asbes, pilihlah asbes yang terbuat dari serat alami karena lebih tahan lama dan tahan terhadap segala cuaca.

Perhatikan Warna dan Pilihan 

Warna Abses

Pemilihan warna dan tampilan pada asbes juga perlu diperhatikan, karena bisa mempengaruhi tampilan bangunan sehingga lebih menarik dan artisitik.

Sesuaikan juga dengan desain gaya bangunan Anda, untuk bangunan dengan desain klasik, gunakan atap asbes dengan tampilan yang meniru genteng tanah liat atau genteng beton. Sedangkan untuk desain rumah modern, pilihlah asbes dengan tampilan yang sederhana atau bergelombang.

Ketahui Ukuran Asbes yang Diperlukan

Perhatikan dan hitung dengan cermat atap asbes yang diperlukan untuk menutupi seluruh area atap. Hal ini akan membantu Anda untuk menghemat biaya dan pemborosan bahan.

Untuk mengetahui ukuran asbes yang diperlukan, pertama-tama tentukan area yang akan ditutupi oleh asbes tersebut. Hitung luasnya dengan mengalikan panjang dengan lebar area tersebut. Selanjutnya, tentukan ukuran lembaran asbes yang akan digunakan. Misalnya, jika lembaran asbes memiliki ukuran 1 meter x 2 meter, maka hitung berapa lembar yang diperlukan untuk menutupi area tersebut dengan membagi luas area dengan luas satu lembar asbes. Jangan lupa untuk menambahkan sedikit kelebihan untuk mengakomodasi potongan dan ketidaksempurnaan pemasangan.

Survei Harga

Cara Memilih Asbes yang Benar

Melakukan survei dan membandingkan harga merupakan langkah yang bijaksana untuk mendapat penawaran terbaik untuk proyeksi bangunan Anda.  Kunjungi toko offline dan online untuk melihat list dan jenis asbes yang Anda butuhkan. Tidak lupa cari informasi terkait kualitas produk dengan melihat review produk di e-commerce

Selain harga, perhatikan juga kualitas produk. Jangan sampai Anda tergiur dengan harga murah dengan kualitas yang kurang terjamin.

Lakukan Perawatan Secara Berkala 

Asbes memang memiliki banyak kelebihan, namun Anda juga perlu melakukan perawatan secara berkala untuk memastikan fungsi asbes berjalan dengan baik dan tahan lama. 

Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan di atas, Anda sudah mendapat informasi apa saja kelebihan asbes dan langkah selanjutnya adalah menerapkan beberapa cara memilih asbes yang benar untuk pengaplikasian pada bangunan impian Anda.

Pesan Atap Grand Sekarang!